Kegiatan Student Mobility MPMAT
Yogyakarta – Program Studi Magister Pendidikan Matematika melaksanakan kegiatan Student Mobility ke 2 negara tetangga, yaitu Singapura dan Malaysia. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 20-24 September 2023. Student mobility kali ini didampingi langsung oleh Ketua Program Studi Magister Pendidikan Matematika, Ibu Dr. Andriyani, M.Si., yang mendampingi mahasiswa MPMAT dalam mencari ilmu, pengalaman dan relasi yang terimplementasi dengan melakukan kerjasama dengan beberapa pihak .
Pada student mobility kali ini Program Studi Magister Pendidikan Matematika mengunjungi beberapa instansi sebagai tempat untuk melaksanakan program-program didalam kegiatan Student Mobility kali ini yaitu :
- Nanyang Technological University, Singapura
- Sekolah Indonesia Kuala Lumpur, Malaysia
- Universiti Pendidikan Sultan Idris, Malaysia
Kegiatan Student Mobility ini sebagai perwujudan program Pendidikan dan salah satu misi dalam mencapai tujuan Program Studi Magister Pendidikan Matematika yaitu bisa membawa mahasiswanya ke rancah internasional guna mempersiapkan mahasiswanya mendapatkan jenjang karir dan pengalaman yang lebih baik lagi dengan memfasilitasi mahasiswa dengan kegiatan Student Mobility ini.